6 Perilaku Pemicu Penyakit Seksual
PenyakitMenular Seksual (PMS) atau lebih popular dikenal sebagai penyakit kelamin menjadi penyakit yang ditakuti pria ataupun wanita, mengingat dampak penyakit yang cukup besar bahkan dapat berdampak pada bayi.
Akan tetapi risiko tertular penyakit
ini ditentukan oleh gaya hidup. Berikut adalah 6 perilaku yang dapat memicu
tertularnya PMS pada seseorang.
1. Berganti-ganti Pasangan
1. Berganti-ganti Pasangan
Mereka yang menyukai seks dengan pasangan yang
berganti-ganti sangat rentan tertular PMS, karena mereka dapat saja berhubungan
dengan pasangan yang sudah tertular penyakit sebelumnya. Biasanya mereka tidak
menyadari bahwa pasangan seks mereka juga mempunyai kebiasaan sama yaitu berhubungan
seks dengan pasangan yang berbeda-beda.
2. Seks
Tanpa Pelindung
Pemakaian kondom pada saat berhubungan seks dengan pasangan,
sudah menjadi anjuran pemerintah terutama mereka yang melakukan seks dengan
beberapa orang berbeda. Meskipun kondom tidak menjamin 100% anda terbebas dari
penularan PMS, namun penggunaan kondom adalah salah satu cara terbaik untuk
menghindari penularan PMS. Dengan kebiasaan menggunakan kondom akan mengurangi
resiko anda dan pasangan tertular PMS.
3. Hubungan
Seks para remaja
Hubungan seks yang dilakukan para remaja ataupun dewasa muda
dapat meningkatkan kemungkinan tertular chlamydia, gonorrhea atau PMS lainnya.
Hal ini disebabkan oleh kecenderungan terjadinya robekan pada parempuan muda
saat melakukan intercourse, karena ukuran yang masih kecil. Selain itu
dikarenakan gairah muda yang gampang tersulut para remaja akan cenderung tidak
menggunakan kondom dan mengambil resiko dalam hal seksual.
4. Penggunaan
Alkohol berlebihan
Penggunaan alkohol dalam jumlah berlebihan dapat membuat
anda mengambil keputusan tanpa memikirkan resiko yang akan timbul, termasuk
perilaku seks yang tidak aman. Pengaruh alcohol yang berlebihan dapat membuat
anda kehilangan kesadaran dan bangun pagi hari dengan perasaan bingung dengan
pasangan yang tidak dikenal.
5. Penggunaan
obat terlarang
Penggunaan obat terlarang dapat menyebabkan anda tidak
stabil bahkan sampai kehilangan kesadaran, termasuk mengenai hubungan seksual.
Penggunaan jarum suntik secara berganti-ganti juga meningkatkan resiko terkena
HIV dan Hepatitis.
6. Seks
untuk pemenuhan tuntutan gaya hidup
Tuntutan gaya hidup saat ini yang serba canggih dan mahal
tentu saja membutuhkan uang yang banyak. Banyak remaja dan dewasa muda yang
melakukan segala cara bahkan melakukan hubungan seks hanya untuk memenuhi gaya
hidup mereka Mereka sangat beresiko tertular PMS karena biasanya orang iseng
yang melakukan hubungan seks dengan para remaja ini adalah mereka yang suka
berganti pasangan
Untuk menghindari penularan PMS,
lakukan seks pada hanya satu pasangan dan ingatlah untuk melakukan seks yang
aman.
Terimakasih sob udah share infonya semoga bermanfaat
ReplyDeleteterimakasih atas kunjungannya
DeleteWoW
ReplyDeleteinfo bagus nih, terima kasih masbro ^_^
mantap sob artikelnya, terima kasih
ReplyDeletekereen sob,makasih infonya :D
ReplyDeletesangat bermanfaat untuk generasi mudah khususnya. semoga sukses
ReplyDeletetrimakasih ....infonya bagus sob..izin nymak ya...
ReplyDelete